Sunday 17 September 2017

Pawbo+ Solusi Untuk Pet Kesayangan


Pawbo+ Solusi Untuk Pet Kesayangan


Mempunyai hewan kesayangan merupakan hiburan tersendiri. Saya sendiri menyukai kucing, disekitaran rumah saya senang memberikan makan pada kucing kampung. Terkadang saya coba berinteraksi dengan mereka ketika sedang memberikan makan, dan mereka pun merespon komunikasi saya walau dengan bahasa mereka hehe..


foto:dokpri

Pada hari Sabtu (09/09/2017) saya berkesempatan hadir di Indo Pet Expo, di ICE BSD. Dievent ini banyak hadir para pecinta hewan, dan juga banyak juga home pet atau hewan kesayangan serta exotic pets atau hewan kesayangan yang aslinya berasal dari alam yang dihadirkan pada event ini.
Acer Indonesia sebagai salah satu industri di bidang PC Indonesia, kali ini menghadirkan Pawbo+ sebuah perangkat interaktif pet camera 3-in-1 pertama yang menawarkan two-way communication untuk menghubungkan pengguna dan hewan kesayangan dirumah atau apartemen.


foto:dokpri

Menurut data  hasil riset Pawbo sekitar 1000 pemilik hewan peliharaan disekitar bulan Maret 2017, ada 65% pemilik hewan yang mengatakan bahwa prilaku hewan peliharaannya merasakan kegelisahan ketika ditinggalkan pemiliknya dirumah. 
Dengan begitu terbukti bahwa teknologi dapat berperan penting dalam menjaga hewan peliharaan untuk tetap tenang dan terhibur disaat pemilik sedang tidak ada dirumah.


foto:dokpri

Untuk mengaktifkan aplikasi Pawbo, pengguna cukup mendownlodnya via aplikasi smartphone, setelah registrasi dan terkoneksi ke Pawbo+, aplikasi bisa segera digunakan.

foto:dokpri


Pengguna Pawbo dapat berkomunikasi dua arah melalui perangkat Pawbo+ yang terintegrasi dengan aplikasi Pawbo Life. Perangkat Pawbo+ sangat revolusioner, karena dilengkapi dengan kamera 130° (wide angle). Tampilan dan kualitas videonya HD 720. Audionya berkualitas tinggi sehingga pemilik hewan peliharaan dapat memantau hewannya  secara live streaming juga merekam seluruh kegiatan hewan  secara jernih.


foto:dokpri

Di banding kamera monitor rumah lain, Pawbo+ menjadi perangkat interaktif pet camera 3 in 1 yang pertama memiliki kemampuan memantau, menghibur, juga memberi makanan ke hewan dengan jarak jauh sekalipun. 


foto:dokpri

Pawbo+ memberikan ketenangan untuk pemilik dan hewan kesayangan. Kecanggihan Pawbo+ lainnya yaitu bisa dikoneksikan dengan 8 users pengguna smartphone. 
Delapan orang pengguna smartphone yang berbeda dapat mengontrol hewan peliharaan secara bersama-sama dari aplikasi Pawbo+ Life. 
Selain itu pada bagian bawah Pawbo+ dapat berfungsi sebagai tempat meletakkan makanan hewan. Saat hewan mendekati Pawbo+, kita dapat mengatur tombol untuk mengeluarkan makanan secara otomatis.

foto:dokpri

Keistimewaan Pawbo+ lainnya yaitu adanya teknologi Push to Talk, dimana pengguna dapat mengirimkan rekaman suara yang mudah dikenali, sehingga hewan peliharaan akan bereaksi senang, selain itu juga pengguna dapat mengirimkan beberapa ringtone khas yang membuat hewan peliharaan kita tidak bosan menunggu kita sampai di rumah.

Pawbo telah hadir lebih dahulu di tiga negara antara lain di Taiwan, Eropa, dan Amerika, sedangkan di Indonesia  Pawbo tergolong baru. Untuk pecinta binatang ini merupakan benda wajib yang harus ada disekitar hewan kesayangan kita.

Pawbo merupakan perangkat pintar dari Acer untuk memantau hewan peliharaan kita kapan pun, dan di mana pun hanya dengan menggandalkan smartphone yang telah terkoneksi ke internet
Jadi tidak galau lagi deh meninggalkan hewan kesayangan di rumah.

10 comments:

  1. Untuk penyayang kucing pas banget ini Pawbo. Sayangnya saya ga suka kucing, dulu waktu kecil sempat punya kucing peliharaan.

    ReplyDelete
  2. Wah...terima kasih infonya, ternyata ada ya alat nya buat kucing saya di rumah, pasti saya akan lebih tenang setelah memiliki Pawbo di rumah.

    ReplyDelete
  3. Teknologi makin canggih aja ya mbak.

    ReplyDelete
  4. Komunikasi 2 arah maksudnya hewannya bs melihat ownernya, mba? Kereeen yaaa.

    ReplyDelete
  5. Bahagia ya piaraan tetap terkontrol pergi lama pun ga khawatir.

    ReplyDelete
  6. Namanya bintang pastinya bikin Pemiliknya tambah senang bilangnya Kita berinteraksi bukan sekedar di kasih makanan doang

    ReplyDelete
  7. Memang jaman sudah canggih ya bu, segala sesuatu bisa dipungsikan tanpa kita harus repot-repot untuk menjaganya. mantap.

    ReplyDelete
  8. Kok ini lucuuuuuk sih :D. Omg, aku pengiiin... Slama ini kalo ninggalin maxy pas kita mudik, aku titipin ama yg jagain rumah jg. Tp kan ttp kuatir :( .. Mahal mba hrgnya?

    ReplyDelete
    Replies
    1. Coba cek di akun sosmednya say, kmren sh sekitar 2jt-an klo gak salah

      Delete

Mohon jangan berkomentar SPAM, terimakasih.