Monday 10 August 2015

HIPERPLASIA ENDOMETRIUM





Saya mau berbagi cerita sedikit mengenai penyakit yang sering saya alami. Semoga share saya ini bisa membuat para wanita lebih aware pada kesehatannya. Ketika masa menstruasi mulai terlihat janggal dan tidak normal jangan tunda dan jangan segan untuk segera cek ke dokter. Jangan terlanjur telat cek ke dokter seperti saya karena traumatic merasa tidak nyaman periksa ke bagian obgyn karena banyak dokter koas, dan ternyata tidak semua rumah sakit seperti itu. Bisa jadi ada suatu masalah yang semakin cepat direspon akan semakin memperkecil kemungkinan suatu penyakit. Setelah sekian lagi mengalami saya baru ‘ngeh’ kalau yang saya alami ini adalah hyperplasia endometrium. Kasus ditahun 2007 dulu kurang lebih sama, Cuma rumah sakitnya kurang spesifik mendiagnosa hanya di bilang hipermenorrhea.